Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou

Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou

Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou. Kamu harus lulus tes Bahasa Jepang dan tes uji keterampilan bila kamu ingin bekerja di Jepang dengan status SSW 1. Tentunya, kamu dapat mengajukan izin tinggal SSW bila sudah menandatangani kontrak dengan perusahaan di Jepang.

Orang Indonesia yang ingin bekerja di Jepang bisa melalui program Pekerja Berketerampilan Spesifik atau Specified Skilled Worker (SSW) atau Tokutei Ginou. Selain itu, diperlukan juga sejumlah dokumen yang harus dilengkapi oleh calon pekerja dan perusahaan tujuan.

Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou

Tokutei Ginou (SSW) merupakan skema keterampilan tertentu yang bertujuan untuk menerima warga negara asing dengan kemampuan dan keterampilan tertentu di sektor industri yang kesulitan mendapatkan tenaga kerja di dalam negeri.

Keuntungan Program Tokutei Ginou (SSW)

  • Biaya keberangkatan Tokutei Ginou relatif murah jika dibandingkan program Magang.
  • Dapat perpindah perusahaan dengan bidang yang sama. Memungkinkan pindah bidang jika memiliki sertifikat kemampuan di bidang yang dituju.
  • Dapat membawa keluarga setelah 5 tahun atau menggunakan visa Tokutei Ginou 2 go. Bahkan dapat membawa anak.
  • Dibandingkan Program magang atau Ginojisshusei, Tokutei Ginou memiliki masa bekerja yang lebih panjang yaitu 5 tahun.
  • Tokutei Ginou memiliki batas usia yang lebih luas. Bahkan, usia diatas 35 tahun pun bisa bekerja selama memiliki sertifikat yang dibutuhkan.
  • Setelah Anda tinggal di Jepang dengan Visa Tokutei Ginou selama 10 tahun, Anda bisa mendapatkan permanen residen dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Sistem yang dirancang untuk mengatasi kekurangan tenaga kerja yang semakin meningkat di antara usaha kecil dan menengah dengan menerima warga negara asing dengan tingkat keahlian dan keterampilan tertentu di 14 sektor industri (disebut sektor industri spesifik), di mana sangat sulit untuk merekrut tenaga kerja di dalam negeri.

Keterampilan Khusus adalah status kependudukan (visa) pertama yang secara resmi diakui oleh pemerintah.

Persyaratan Bekerja di Jepang

  1. Pria usia 18-40 Tahun
  2. Wanita usia 18-40 Tahun
  3. Tinggi dan berat badan proposional
  4. Tidak memiliki riwayat penyakit jantung,TBC, dan patah tulang
  5. Tidak buta warna (buta warna parsial masih diperbolehkan dengan pilihan job terbatas)
  6. Tidak bertato
  7. Memiliki sertifikat ujian kemampuan Bahasa Jepang setara N4 dan SSW
  8. Ex Ginou Jisshusei jika ingin melanjutkan tokutei ginou ke bidang yang sama

Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou

Melansir situs dukungan program SSW, kamu perlu menyiapkan dokumen sebagai berikut:

– Formulir permohonan (ditulis oleh calon pekerja dan perusahaan)

– Surat hasil pemeriksaan kesehatan dari rumah sakit

– Dokumen yang berhubungan dengan pensiunan, premi asuransi kesehatan, dan pajak:

– Surat pemberitahuan pajak dan surat keterangan pembayaran pajak

– Slip pemotongan pajak

– Fotokopi kartu peserta asuransi kesehatan nasional

– Bukti pembayaran asuransi kesehatan masyarakat

– Dokumen yang membuktikan kelulusan ujian (misalnya tes Bahasa Jepang dan tes uji keterampilan)

– Dokumen riwayat hidup

Formulir permohonan terdiri dari beberapa dokumen sebagai berikut:

– Curriculum Vitae Pekerja Asing Berketerampilan Khusus

– Lembar pemeriksaan kesehatan pribadi

– Perjanjian kerja Pekerja Berketerampilan Khusus

– Syarat kerja

– Surat konfirmasi panduan awal

– Persetujuan pembayaran biaya dan surat rincian

– Surat pernyataan transfer keterampilan

– Surat pernyataan persyaratan kerja

– Formulir penjelasan detail rekrutmen kerja

– Rencana Bantuan Pekerja Asing Berketerampilan Khusus 1

– Surat pernyataan terkait total masa tinggal

– Surat keterangan pembayaran gaji

– Surat konfirmasi orientasi terkait kehidupan

Setelah calon pekerja dan perusahaan melengkapi dokumen yang diperlukan, calon pekerja dapat mengajukan izin tinggal SSW.

Dokumen Untuk Daftar SSW atau Tokutei Ginou

Sumber : https://ohayojepang.kompas.com/read/2378/dokumen-yang-diperlukan-untuk-daftar-ssw-atau-tokutei-ginou?page=all#page2

 

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024. Jumlah lansia di Jepang lebih banyak dibandingkan jumlah usia produktif. Hal ini yang menyebabkan tingginya permintaan terhadap tenaga kerja asing untuk menadi tenaga perawat lansia atau kaigo.

Dibandingkan bidang pekerjaan lain, perawat lansia atau kaigo bisa dikatakan sebagai pekerjaan yang dapat meningkatkan kemampuan berbicara bahasa Jepang. Hal ini dikarenakan, setiap hari kita berinteraksi langsung dengan para lansia menggunakan bahasa Jepang. Jadi, jika Anda ingin mendapatkan uang sekaligus meningkatkan kemampuan berbicara bahasa Jepang, pekerjaan ini sangat cocok untuk Anda.

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Kaigo Jepang adalah program menggunakan Tokutei Ginou untuk menyediakan tenaga kerja Kaigo dari Indonesia, memecahkan masalah kekurangan tenaga kerja dalam perawatan lansia di masyarakat yang menua. Banyak mahasiswa perawat ingin bekerja di Jepang setelah belajar bahasa Jepang. Alasannya adalah gaji yang hampir tiga kali lipat lebih tinggi daripada di Jakarta, dan kesempatan untuk memperoleh keterampilan bahasa Jepang dan keperawatan selama bekerja.

Pengertian Kaigo

Kaigo adalah salah satu dari 14 bidang dalam program Tokutei Ginou di Jepang. Ini merujuk pada sektor perawatan kesehatan atau perawatan lansia, yang mencakup berbagai jenis pekerjaan terkait perawatan orang tua atau lansia, seperti perawat, asisten perawat, atau pekerja di fasilitas perawatan lansia.

SSW Kaigo (Sertifikasi Keterampilan Khusus Kaigo)

SSW Kaigo (Sertifikasi Keterampilan Khusus Kaigo) adalah sertifikasi yang diperlukan untuk bekerja di sektor perawatan kesehatan atau perawatan lansia di Jepang. Ini mengacu pada keterampilan khusus yang diperlukan untuk melakukan tugas-tugas dalam perawatan lansia, termasuk kegiatan sehari-hari, perawatan medis ringan, dan pendampingan. SSW Kaigo penting untuk memenuhi persyaratan dalam program Tokutei Ginou untuk bekerja di bidang perawatan kesehatan di Jepang.

Siapa yang cocok bekerja untuk Kaigo?

  • Lulusan jurusan perawat lansia
  • Lulusan sekolah kesehatan
  • Menyukai pekerjaan merawat lansia
  • Suka mengobrol dengan lansia
  • Meningkatkan kemampuan berbicara Bahasa Jepang
  • Mendapatkan uang sambil membantu banyak orang
  • Ingin bekerja dengan gaji tingi di dalam bidang TG

5 Keuntungan bekerja sama dengan Kaigo Jepang

  • Kemampuan Bahasa Jepang meningkat
  • Tunjangan kerja
  • Gaji tinggi
  • Jenjang karir
  • Banyak lowongan Kaigo di Jepang

Deskripsi Pekerjaan Kaigo Tokutei Ginou

Apa saja yang termasuk dalam pekerjaan Kaigo Tokutei Ginou di Jepang?

Bantuan fisik

Kerja Kaigo dengan Tokutei Ginou memiliki konten pekerjaan utama berfokus pada bantuan fisik. Contohnya, bantuan makanan, bantuan mandi, bantuan mobilitas, bantuan toilet, bantuan berpakaian dan melepas pakaian, dan sebagainya.

Rekreasi

Rekreasi dalam Kaigo meliputi dukungan rehabilitasi, peregangan, berjalan-jalan, latihan ringan, dan di beberapa fasilitas perawatan, terkadang mencakup kegiatan seperti melukis bersama, bernyanyi, menari bersama, sehingga orang lanjut usia dapat menikmati waktu mereka di fasilitas dengan senang hati.

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Gaji Tokutei Ginou No.1 “Keperawatan”

Gaji Perawat lansia di Jepang

Karena banyaknya permintaan, gaji perawat lansia di Jepang tergolong tinggi. Begitupun gaji tenaga perawat lansia asing juga tinggi. Tunjangan shift malam yang tinggi membuat gaji meningkat.

Gaji berbeda tergantung wilayah, jam kerja dan shift. Belakangan ini, gaji pekerja asing, khususnya dalam pekerjaan Kaigo, cenderung meningkat, dengan rata-rata sekitar 230.000 yen per bulan. Shift malam di Kaigo seringkali membuat gaji bulanan lebih tinggi daripada bidang lain. Pekerja Kaigo terbaik yang kami rekomendasikan mendapat gaji sekitar 340.000 yen.

15juta – 30juta/Bulan

Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Informasi Ujian:Tokutei Ginou No.1 “Keperawatan”

Kali ini, mari kita lihat ikhtisar ujian untuk mendapatkan status tinggal “Tokutei Gino No.1” dalam bidang keperawatan.

Konten Ujian

Untuk mendapatkan status tinggal “Tokutei Gino No.1” dalam bidang perawatan,  diwajibkan lulus ujian yang membuktikan tingkat keahlian dan kemampuan bahasa Jepang.

(1) Ujian Keahlian

Kualifikasi keahlian dalam bidang perawatan dapat diajukan sebagai dokumen bukti dalam salah satu dari tiga jenis berikut. Ikhtisar masing-masing ujian adalah sebagai berikut.

 (A) Ujian Penilaian Keahlian Perawatan(Nursing care skills evaluation test)

Tingkat Keahlian:

・Tingkat di mana  mereka dapat melakukan perawatan yang sesuai dengan kondisi fisik dan mental pengguna berdasarkan kemampuan dan cara berpikir yang menjadi dasar pekerjaan perawatan.

・Tingkat yang dapat memastikan bahwa para peserta memiliki pengetahuan dan pengalaman yang diperlukan untuk beroperasi sebagai tenaga kerja yang siap pakai menggunakan keahlian dan keterampilan tertentu.

Syarat Mengikuti Ujian:

・Orang asing yang berusia 17 tahun atau lebih pada hari ujian. Namun, bagi mereka yang memiliki kewarganegaraan Indonesia, harus berusia 18 tahun atau lebih.

・Jika mengikuti ujian di Jepang, harus memiliki paspor yang valid dan memiliki status tinggal (Visa untuk kunjungan singkat juga diterima.)

Bahasa Ujian: Bahasa lokal negara tempat ujian dilakukan.

Ujian TeoriUjian Praktik
Konten Ujian・Dasar-dasar Perawatan (10 soal)・Struktur Pikiran dan Tubuh (6 soal)・Teknik Komunikasi (4 soal)・Teknik Dukungan Kehidupan (20 soal)Ujian yang mengukur keterampilan dengan cara menentukan dan menilai prosedur perawatan yang benar dari foto, dll.
Teknik Dukungan Kehidupan (5 soal)
Metodesistem CBT
Durasi Ujian60 menit
Jumlah Soal40 soal5 soal
Nilai Ambang BatasDitentukan oleh Kementerian Kesehatan, Tenaga Kerja dan Kesejahteraan dan operator ujiannya.
Lokasi UjianJepang dan di luar negaranya→ telah direncanakan diadakan di Indonesia juga

(B) Lulus dari Lembaga Pelatihan Caregiver Jepang

Lulusan “Lembaga Pelatihan Caregiver Jepang (Kaigo Fukushi Shi Yosei Shisetsu)” diakui sebagai Afli Perawatan yang dapat bekerja segera dan memainkan peran inti di lapangan, dan dapat menanggapi berbagai kebutuhan perawatan.

Dikonfirmasi dengan sertifikat kelulusan, dll. bahwa kamu telah menyelesaikan pelatihan Kaigo Fukushi Shi  di Jepang.

 (C) Menyeleseikan Masa Tinggal Sebagai Kandidat Caregiver EPA (4 Tahun)

Mereka yang telah menyelesaikan dan bekerja dengan baik dalam pelatihan sebagai kandidat Kaigo Fukushi Shi EPA selama 4 tahun di lembaga yang diakui, dianggap memiliki pengetahuan dan pengalaman yang diperlukan untuk bekerja sebagai tenaga kerja yang siap pakai. Kualifikasi akan dikonfirmasi dan dievaluasi dengan hasil Ujian Nasional Caregiver Jepang terbaru, dll.

(2) Ujian Bahasa Jepang

Dalam mendapatkan kualifikasi dalam bidang perawatan, kemampuan bahasa Jepang yang lebih tinggi dibutuhkan dibandingkan dengan bidang lain. Selain itu, orang-orang yang memenuhi kondisi (B) Lulus dari Lembaga Pelatihan Caregiver atau (C) Menyelesaikan Masa Tinggal Sebagai Kandidat Caregiver EPA dibebaskan dari ujian bahasa Jepang.

1.Ujian yang mengukur tingkat kemampuan bahasa Jepang sehari-hari

Dengan lulus salah satu dari ujian JFT-Basic, tingkat N4 JLPT, atau ujian yang diakui setara dengan “Referensi Pendidikan Bahasa Jepang” A2 atau lebih tinggi, kamu diakui memiliki kemampuan bahasa Jepang yang cukup untuk kehidupan sehari-hari. Detail ujian adalah sebagai berikut.

(a)

JFT-BasicJLPT N4
Tingkat Kemampuan Bahasa JepangKemampuan untuk melakukan percakapan sehari-hari sampai tingkat tertentu dan tidak mengalami kesulitan dalam kehidupan sehari-hari
Metode UjianSistem CBTDengan menggunakan  lembar jawaban komputer
Lokasi UjianDilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, pernah dilaksanakan di Jakarta, Bandung,  Medan, Semarang, Surabaya, Yogyakarta
Dilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, pernah dilaksanakan di Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Padang, Denpasar, Manado, Malang, Semarang, Makassar, Palembang, Cirebon

(b) Selain itu, kamu juga diperbolehkan untuk membuktikan kemampuan Bahasa Jepang dengan mengikuti ujian yang diakui sebagai setara atau lebih tinggi dari level A2 dalam “Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang.”

2.Ujian Evaluasi Bahasa Jepang Bidang Keperawatan

Ujian Evaluasi Bahasa Jepang Bidang Keperawatan
Konten Ujian・Kata-kata Perawatan (5 pertanyaan)・Percakapan Perawatan / Panggilan (5 pertanyaan)・Dokumen Perawatan (5 pertanyaan)
Metodesistem CBT
Durasi Ujian30 menit
Jumlah Soal15 soal
Lokasi UjianDi Jepang dan di luar negeri.

Kesimpulan Gaji Tokutei Ginou No.1 Keperawatan dan Informasi Ujian 2024

Harap berhati-hati karena jenis ujian di bidang perawatan sedikit berbeda dari bidang lain.

Khususnya, ujian bahasa Jepang membutuhkan kelulusan dalam dua jenis: satu yang mengukur kemampuan bahasa Jepang sehari-hari dan satu yang mengukur kemampuan bahasa Jepang dalam bidang perawatan.

Pastikan untuk mempersiapkan strategi ujian yang tepat dan hadapi ujian tersebut.

Sumber:

  1. Badan Pelayanan Imigrasi
  2. (https://www.mhlw.go.jp/content/000982586.pdf)
  3. (https://www.moj.go.jp/isa/content/930005132.pdf)
  4. (https://www.moj.go.jp/isa/content/930005133.pdf)
  5. Kementerian Kehakiman
  6. (https://www.moj.go.jp/isa/content/001374132.pdf)
  7. (https://www.moj.go.jp/isa/content/930005143.pdf)
  8. Japanese-Language Proficiency Test Worldwide Official Website (https://www.jlpt.jp/application/overseas_list.html)
  9. https://ohayojepang.kompas.com/read/2140/informasi-ujiantokutei-gino-no1-keperawatan?page=all#page2
Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung

Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung

Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung. Dibandingkan dengan negara lain di Asia, tidak jarang bangunan yang dibangun selama bertahun-tahun atau puluhan tahun yang lalu masih terpelihara dengan baik di Jepang. Itulah kualitas layanan pembersihan gedung milik Jepang yang terkenal di seluruh dunia.

Pada artikel ini, akan dibahas tentang pembersihan gedung di Jepang. Kegiatan pembersihan ini juga salah satu industri di bawah Visa Pekerja Keterampilan Spesifik.

Jepang memiliki reputasi untuk kebersihan. Rumah, gedung perkantoran, pusat perbelanjaan, hotel dan sekolah di Jepang semuanya bersih.

Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung

Jika berasal dari Asia Tenggara, kamu mungkin membayangkan pembersihan gedung adalah layanan bersih-bersih biasa seperti menyapu, mengepel, dan sebagainya. Namun, kamu mungkin akan terkejut, ternyata pembersihan gedung tidak hanya itu saja.

Apa Itu Pembersihan Gedung?

Di Jepang, pembersihan gedung dibagi menjadi dua jenis, yaitu pembersihan eksterior (bagian luar) dan interior (bagian dalam).

Pembersihan eksterior mencakup pembersihan dinding luar, jendela, atap, dan area di sekitar bangunan. Sulit untuk mempertahankan eksterior yang terawat baik tanpa layanan pembersihan profesional.

Orang-orang yang membersihkan bagian luar bangunan memiliki kualifikasi untuk melakukannya yang berarti diperlukan tingkat keterampilan tertentu untuk melakukan pekerjaan semacam ini.

Pembersihan interior meliputi pembersihan lantai, langit-langit, dinding bagian dalam, toilet, penerangan, lift, dan tangga jalan, dan lain-lain. Singkatnya, ini semua dilakukan di interior bangunan yang aman, ber-AC dan nyaman.

Mereka yang terlibat dalam manajemen pembersihan gedung biasanya termasuk dalam tipe ini, termasuk Pekerja Berketerampilan Khusus.

Ada kecenderungan untuk menganggap pekerjaan ini sebagai pekerjaan buruh biasa,, padahal ada banyak hal yang perlu diperhatikan saat bekerja di bidang ini. Di Jepang, pengetahuan tentang peralatan, bahan, dan deterjen adalah prasyarat untuk pekerjaan pembersihan gedung.

Mata yang profesional atau jeli diperlukan untuk memahami mesin mana yang digunakan, deterjen apa yang tepat untuk membersihkan lantai, langit-langit, jendela, dan perabotan lainnya, serta apa yang cocok dengan bahan-bahan tertentu.

Selain memahami bahwa ada metode berbeda dalam pembersihan untuk sifat-sifat yang berbeda, negara Jepang melampaui dan berkembang dari “pasca pembersihan” menjadi “pembersihan preventif”.

Hal ini melibatkan perawatan sebelum kotoran menumpuk untuk mempertahankan penampilan yang baik dan sanitasi yang layak daripada hanya membersihkan ketika itu kotor.

Membersihkan toilet adalah bagian dari pembersihan gedung yang mungkin memiliki kesan tidak begitu baik. Namun, membersihkan toilet menjadi sangat penting dalam budaya Jepang. Jepang kuno percaya bahwa ada dewa yang tinggal di kamar kecil. Jika toilet tetap bersih, pemilik akan kaya dan beruntung.

Dengan demikian, memelihara toilet yang bersih dapat menghasilkan bisnis yang sukses. Mereka juga tahu bahwa jamur dan bakteri tumbuh baik di kamar kecil. Jika toilet kotor, orang kemungkinan akan sakit, sehingga toilet Jepang selalu bersih dan tersanitasi.

Hal itu adalah bukti budaya mereka karena dapat meninggalkan kesan yang baik kepada pelanggan dan menjadi strategi tidak langsung untuk meningkatkan penjualan.

Membersihkan gedung bukan hanya menjaga kebersihan, tetapi memberikan pengguna fasilitas lingkungan yang aman, higienis, dan nyaman. Hal tersebut juga dapat berkontribusi untuk menambah nilai bangunan dengan meningkatkan keberlanjutannya.

Jam Kerja

Di Jepang, jam kerja umum adalah 8 jam per hari mulai pukul 09.00 sampai 18.00 dengan istirahat 1 jam. Namun sebagian besar staf kebersihan gedung bekerja paruh waktu karena mereka seharusnya melakukan pembersihan di pagi hari atau tengah malam ketika bangunan kosong.

Di pusat perbelanjaan mereka biasanya bekerja di siang hari dan di hotel bekerja antara pukul 09.00 sampai 15.00 untuk memenuhi kebutuhan pembersihan kamar hotel sebelum check-in dan setelah check-out.

Persyaratan Keterampilan

Sebagian besar, keterampilan dalam membersihkan gedung dipelajari di tempat kerja. Pendidikan formal atau pengalaman kerja tidak diperlukan. Biasanya, pemula akan mendapatkan pelatihan jangka pendek dari staf yang lebih berpengalaman dengan belajar cara menggunakan buffer lantai, penggosok lantai, dan cairan kimia pembersih.

Namun, jika kamu ingin mengikuti tes untuk Visa Pekerja Berketerampilan Khusus, kamu harus mengikuti dan lulus tes keterampilan dahulu.

Gaji

Upah rata-rata untuk pekerjaan paruh waktu adalah 8.000 hingga 10.000 yen per hari. Namun, dalam beberapa tahun terakhir upah tersebut telah meningkat untuk pembersihan gedung karena kekurangan tenaga kerja.

Selain biaya transportasi dan upah lembur, seragam juga disediakan. Jalur karir untuk pembersih bangunan tidak berakhir begitu saja. Jika telah mencapai kualifikasi “teknisi pembersih gedung,” pekerja bisa naik jabatan dan pada akhirnya penghasilan yang lebih tinggi.

Prospek Kerja

Seperti industri lainnya, pada industri pembersihan gedung juga terjadi kekurangan tenaga kerja yang diakibatkan kenaikan ekonomi. Jumlah bangunan terus meningkat dari tahun ke tahun.

Meskipun industri ini telah mempekerjakan banyak pensiunan dan ibu rumah tangga, menaikkan upah petugas kebersihan, dan mengadopsi mesin dan robot yang efisien, kekurangan tenaga kerja masih belum bisa ditangani.

Karena itu, industri ini mendorong sistem untuk merekrut pekerja asing. Menurut Departemen Kesehatan, Perburuhan dan Kesejahteraan, 37.000 pekerja asing akan direkrut sebagai karyawan full-time untuk pembersihan gedung dalam jangka lima tahun ke depan.

Bila kamu ingin mencoba bekerja di bidang ini, ada baiknya untuk coba ambil kualifikasi “teknisi pembersih gedung” agar bisa menjadi manajer untuk bisnis pembersihan gedung dan meningkatkan karir. Dengan keterampilan dan pengetahuan yang telah dipelajari, kamu mungkin dapat memulai bisnis sendiri suatu hari nanti.

Pada awalnya, pekerjaan pembersih bangunan mungkin akan terasa melelahkan, tetapi bila telah terbiasa dan menguasai keterampilan serta menjadi ahli dalam hal itu. Kamu akan merasa bangga ketika pekerjaan tersebut tidak hanya dihargai oleh pelanggan tetapi juga berkontribusi terhadap kebersihan dan keindahan masyarakat secara umum.

Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung

Untuk kali ini, mari kita lihat ringkasan ujian untuk mendapatkan status tinggal Tokutei Gino No.1 “Pengelolaan Pembersihan Gedung”.

Konten Ujian
Untuk mendapatkan status tinggal Tokutei GIno No.1 “Pengelolaan Pembersihan Gedung”, kamu harus lulus ujian yang membuktikan tingkat keahlian dan tingkat kemampuan bahasa Jepang.

Mereka yang telah menyelesaikan Pelatihan Teknis No.2 dengan baik akan dianggap telah memenuhi tingkat keahlian dan bahasa Jepang yang dibutuhkan sehingga dibebaskan dari ujian berikut.

1. Ujian Keahlian

Sebagai ujian keahlian untuk mendapatkan status tinggal tersbut, ada “Ujian Evaluasi Tokutei Gino No.1 di bidang Pengelolaan Pembersihan Gedung”.
Berikut adalah ringkasan ujiannya.

Tingkat Keterampilan: Ujian ini menunjukkan bahwa para partisipan dapat melakukan pekerjaan pembersihan dengan memilih metode, deterjen, dan alat yang tepat berdasarkan prosedur kerja yang benar, dengan pertimbangan mereka sendiri, terhadap perbedaan tempat, bagian, bahan bangunan, dan kotoran, dll., dalam bangunan yang digunakan oleh banyak pengguna (tidak termasuk perumahan).

Syarat Mengikuti Ujian:

  • Orang asing yang berusia 17 tahun atau lebih pada hari ujian
  • Bagi mereka yang mengikuti ujian di Jepang, harus memiliki status tinggal di Jepang
    (Anda juga dapat mengikuti ujian dengan visa “Kunjungan Singkat”)

Bahasa Ujian: Jepang

Metode Ujian: Ujian praktik dengan metode ujian kelompok

1. Ujian penilaian menggunakan foto dan ilustrasi

2. Ujian praktek melakukan pekerjaan pembersihan gedung

Lokasi Ujian: Jepang dan luar negeri (termasuk lokasi di Indonesia)

Ujian PenilaianUnjian Praktek
Konten UjianUjian penilaian dengan foto dan ilustrasiTugas 1: Membersihkan lantaiTugas 2: Membersihkan kaca jendela gedungTugas 3: Membersihkan toilet duduk
Waktu Ujian20 menit12 menit
Nilai Ambang Batas100%60% atau lebih

2. Ujian Bahasa Jepang
Untuk bekerja dengan status tinggal Tokutei Gino No.1, diharapkan memiliki kemampuan bahasa Jepang yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan pekerjaan, karena sebagian besar pekerjaan dilakukan dalam bahasa Jepang.
Ujian yang diakui untuk membuktikan tingkat kemampuan bahasa Jepang adalah sebagai berikut.

(a)

JFT-BasicJLPT N4
Tingkat Kemampuan Bahasa JepangKemampuan untuk melakukan percakapan sehari-hari sampai tingkat tertentu dan tidak mengalami kesulitan dalam kehidupan sehari-hari
Metode UjianSistem CBTDengan menggunakan  lembar jawaban komputer
Lokasi UjianDilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, dilaksanakan di Jakarta, Medan, Semarang, Surabaya, Yogyakarta
Dilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, dilaksanakan di Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Padang, Denpasar, Manado, Malang, Semarang, Makassar, Palembang, Cirebon

(b) Selain itu, kamu juga diperbolehkan untuk membuktikan kemampuan Bahasa Jepang dengan mengikuti  ujian yang diakui sebagai setara atau lebih tinggi dari level A2 dalam “Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang”.

Kesimpulan

Untuk informasi terbaru, pastikan dengan memeriksa situs web Japan Building Maintenance Association. Kamu juga bisa mendapatkan panduan ujian dan materi belajar dalam bahasa Indonesia di situs tersebut, jadi silahkan gunakan sebagai referensi.

Informasi Ujian Tokutei Ginou No.1 Pengelolaan Pembersihan Gedung

Semoga bermanfaat 🙂

Info Ujian Tokutei Ginou No.1 Konstruksi 2024

Info Ujian Tokutei Ginou No.1 Konstruksi 2024

Info Ujian Tokutei Ginou No.1 Konstruksi 2024. Di Indonesia mulai dari bulan Juli tahun 2023 lalu, ujian untuk mendapatkan sertifikasi “Keterampilan Khusus No.1 (Tokutei Ginou 1 Gou)” agar bisa bekerja di bidang konstruksi di Jepang sudah mulai diselenggarakan. Untuk membantu semua orang yang berminat bekerja di bidang konstruksi Jepang agar bisa memahami lebih dalam pengetahuan konstruksi Jepang pada buku teks JAC, maka pada tanggal 6 April 2024 untuk pertama kalinya diselenggarakanlah “Seminar Mengenal Industri Konstruksi Jepang Melalui Buku Teks JAC” di Bali.

Seperti seminar sebelumnya yang pernah ada, seminar kali inipun dijadwalkan selama 2 jam dan diselenggarakan pada sesi sore hari, selain peserta yang hadir langsung di lokasi ada juga banyak peserta yang bergabung secara online. Untuk seminar pagi tetap berjalan seperti biasanya dengan tema “Seminar Mari Bekerja di Industri Konstruksi Jepang”.

Info Ujian Tokutei Ginou No.1 Konstruksi 2024

Kali ini, mari kita lihat informasi seputar ujian untuk mendapatkan status kependudukan “Tokutei Gino No.1” dalam bidang konstruksi. Ujian dalam bidang konstruksi dibagi menjadi tiga bagian: “Teknik Sipil”, “Arsitektur”, dan “Infrastruktur & Peralatan”.

Kamu harus mengikuti ujian untuk jenis pekerjaan yang dapat kamu kerjakan atau yang kamu inginkan.

Namun, jika kamu telah menyelesaikan Pelatihan Teknis No.2 dengan baik,kamu dianggap telah memenuhi standar keterampilan dan tingkat bahasa Jepang yang diperlukan, dan akan dibebaskan dari ujian berikut.

Ringkasan Informasi terkait Ujian yang DiwajibkanUntuk mendapatkan status kependudukan “Tokutei Gino No.1” dalam bidang konstruksi, kamu harus lulus ujian yang dapat membuktikan tingkat keterampilan dan kemampuan bahasa Jepang kamu.

(1) Ujian untuk Mengukur Keterampilan

(a)Ujian Evaluasi Tokutei  No.1 dalam Bidang Konstruksi(b)Ujian Keahlian Tingkat 3
Tingkat KeterampilanUjian ini bertujuan untuk mengukur kemampuan untuk membaca gambar dan bekerja dengan aman dan tepat di bawah instruksi dan pengawasan pemimpin, serta pemahaman tentang keselamatan.
Syarat Mengikuti Ujian・Orang asing yang berusia 17 tahun atau lebih pada hari ujian・Orang yang ingin bekerja di Jepang jika mereka lulus ujian・Jika mengikuti ujian di Jepang,  wajib memiliki izin tinggal di JepangDitujukan untuk mereka yang memiliki pengalaman kerja selama 6 bulan atau lebih.
Bahasa yang DigunakanBahasa Jepang
Metode UjianUjian praktik dan ujian tertulis dengan sistem CBTUjian praktik dan ujian tertulis
Lokasi UjianUjian diadakan di dalam dan luar Jepang→ Dilaksanakan di Jakarta, Surabaya, Bandung, Yogyakarta, Medan, Semarang, DenpasarHanya diadakan di Jepang

(a) “Ujian Evaluasi Tokutei Gino No.1 dalam Bidang Konstruksi”

Ujian TertulisUjian Praktik
Jumlah Soal30 soal20 soal
Waktu Ujian60 menit40 menit
Format SoalMetode Benar/Salah (○×) dan pilihan gandaMetode Benar/Salah (○×) dan pilihan ganda
Metode ImplementasiSistem CBTSistem CBT
Standar Kelulusan65% atau lebih dari total poin65% atau lebih dari total poin

Sumber: 一般社団法人建設技能人材機構「建設分野特定技能の評価試験情報と申込み」

(b) “Ujian Keterampilan Tingikat 3 (Gino Kentei 3 kyu)”

Ujian Keterampilan Tingkat 3 atau Gino Kentei 3 kyu adalah kerangka sertifikasi nasional untuk menguji tingkat keterampilan, dengan prefektur sebagai pelaksana utama. Kamu harus mengikuti ujian yang sesuai dengan jenis pekerjaan yang kamu inginkan.

Misalnya, jika kamu lulus Ujian Keterampilan Tingkat 3 dalam Bidang Pekerjaan Arsitektur lanskap(Zoen) dan mendapatkan visa Tokutei Gino No.1, kamu akan dapat bekerja dalam semua pekerjaan yang tercakup dalam bagian jenis pekerjaan “Teknik Sipil”.

Teknis SipilPembuatan BekistingPekerjaan Besi Beton BertulangPekerjaan ScaffoldingPekerjaan Arsitektur lanskapPekerjaan Pengecatan
ArsitkturPembuatan BekistingPekerjaan PlesterPemasangan AtapPekerjaan Besi Beton BertulangPekerjaan Finishing RumahPekerjaan ScaffoldingPekerjaan Tukang KayuPekerjaan Pembentukan Logam LembaranPekerjaan PengecatanPekerjaan Pembangunan BlokPekerjaan Finishing Seni Iklan
Infrastruktur & PeralatanPekerjaan Tukang LedengPekerjaan Pembentukan Logam LembaranPemasangan Peralatan Pembekuan dan Pendingin Udara

(2) Ujian Bahasa Jepang

Jika kamu bekerja dengan izin tinggal Tokutei Gino No.1, sebagian besar pekerjaan dilakukan dalam bahasa Jepang, jadi kamu perlu memiliki kemampuan bahasa Jepang yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

(a)

JFT-BasicJLPT N4
Tingkat Kemampuan Bahasa JepangKemampuan untuk melakukan percakapan sehari-hari sampai tingkat tertentu dan tidak mengalami kesulitan dalam kehidupan sehari-hari
Metode UjianSistem CBTDengan menggunakan  lembar jawaban komputer
Lokasi UjianDilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, dilaksanakan di Jakarta, Medan, Semarang, Surabaya, Yogyakarta
Dilaksanakan di dalam dan luar Jepang
→ Di Indonesia, dilaksanakan di Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Padang, Denpasar, Manado, Malang, Semarang, Makassar, Palembang, Cirebon

(b) Selain itu, kamu juga diperbolehkan untuk membuktikan kemampuan Bahasa Jepang dengan mengikuti  ujian yang diakui sebagai setara atau lebih tinggi dari level A2 dalam “Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang” (Baca juga OJ_KS310)

KesimpulanInformasi terkait ujian yang diperlukan untuk mendapatkan visa Tokutei Gino No.1 dalam bidang konstruksi adalah seperti yang sudah dijelaskan di atas. Meskipun syarat ini tidak mudah dipenuhi, kamu juga dapat menemukan soal latihan dan teks dalam bahasa Indonesia, jadi persiapkan diri kamu untuk ujian dan coba tantangan ini.

Sumber:

Badan Pelayanan Imigrasi (https://www.moj.go.jp/isa/content/001374132.pdf)

Japan Association for Construction Human Resources (https://jac-skill.or.jp/exam/)

(https://indonesia.jac-skill.or.jp/specific-skill/ssw-category.php)

Kementerian Kehakiman (https://www.moj.go.jp/isa/content/930004966.pdf)

Kementerian Kesehatan, Tenaga Kerja dan Sosial (https://www.mhlw.go.jp/bunya/nouryoku/class3/)

Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi dan Pariwisata (https://www.mlit.go.jp/tochi_fudousan_kensetsugyo/content/001330631.pdf)

(https://www.moj.go.jp/isa/content/930005134.pdf)

Info Ujian Tokutei Ginou No.1 Konstruksi 2024

Semoga bermanfaat 🙂

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou. Apakah kamu salah satu orang yang berkeinginan kerja di Jepang? Kamu bermaksud memenuhi salah satu persyaratan kerja di Jepang untuk VISA Kerja Keahlian Khusus atau disebut Tokutei Ginou atau Specified Skilled Worker, yaitu lulus ujian kemampuan bahasa Jepang setara N4 atau JFT Basic A2?

Syarat kerja di Jepang dengan menggunakan VISA SSW (Tokutei Ginou) adalah memiliki 3 sertifikasi keahlian yaitu keahlian bahasa Jepang dan keahlian bidang pekerjaan yang kamu ambil baik itu ujian bahasa Indonesianya atau bahasa Jepangnya. Syarat ini dikeluarkan oleh pemerintah Jepang sebagai syarat wajib.

Untuk mendapatkan status tinggal Tokutei Gino, pengetahuan dan pengalaman, serta kemampuan bahasa Jepang akan diperlukan. Tokutei Gino adalah program untuk menerima tenaga kerja asing yang siap pakai dalam bidang industri tertentu di Jepang.

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou

Kamu yang ingin bekerja di luar negeri tentu harus menyiapkan berbagai dokumen perjalanan, termasuk visa. Setiap negara biasanya memberlakukan aturan visa untuk warga negara asing yang bekerja di negaranya. Salah satunya adalah visa kerja Jepang yang ditetapkan oleh pemerintah terhadap para pekerja asing di negaranya.

Visa kerja ini pun sangat beragam, namun yang berlaku untuk para pekerja dengan keterampilan spesifik disebut visa Tokutei Ginou. Jenis visa kerja ini harus kamu miliki apabila ingin bekerja di Jepang.

Apa Itu Visa Tokutei Ginou?

Tokutei Ginou adalah jenis visa kerja yang berguna bagi para tenaga kerja asing untuk melakukan berbagai aktivitas pekerjaan dengan menggunakan keterampilan dan pengetahuan spesifik (PBS).

Ternyata, ada beberapa hal yang melatarbelakangi pemerintah Jepang dalam membuat keputusan mengenai penggunaan visa Tokutei Ginou untuk para pekerja asing yang bekerja di perusahaan Jepang.

Faktor pertama adalah berkurangnya usia produktif warga lokal Jepang, sehingga terjadi ketidakseimbangan antara jumlah pekerja dengan usia produktif dan permintaan tenaga kerja yang semakin meningkat. Faktor selanjutnya, yaitu banyaknya peluang kerja paruh waktu dan kerja magang di perusahaan Jepang.

Warga negara asing yang sedang kuliah di Jepang bisa bekerja selama 28 jam dalam seminggu atau disebut shikakugai katsudou. Jumlah pemilik shikakugai katsudou ini terus bertambah sehingga pemerintah Jepang memberlakukan status izin tinggal yang terbaru.

Alasan inilah akhirnya pihak pemerintah Jepang membuat ketentuan pengurusan visa kerja Jepang yang terbaru untuk mencukupi kebutuhan tenaga kerja di Jepang. Selain itu, hal ini juga memberikan peluang besar untuk warga negara asing agar bisa bekerja di perusahaan Jepang sesuai dengan keahliannya.

Lalu, apa saja sektor kerja yang diisi dengan Tokutei Ginou? Setidaknya terdapat 14 bidang industri atau sektor kerja yang belum tercukupi kebutuhan tenaga kerjanya. Sektor kerja inilah yang akan diisi dengan Tokutei Ginou di masa yang akan datang, yaitu:

  1. Industri pengolahan makanan dan minuman.
  2. Jasa makanan.
  3. Industri informasi, listrik, dan elektronik.
  4. Manufaktur mesin industri.
  5. Bidang konstruksi.
  6. Industri pembuatan kapal.
  7. Bisnis akomodasi.
  8. Perawatan mobil.
  9. Material casting.
  10. Industri pertanian.
  11. Industri perikanan.
  12. Bisnis aviasi.
  13. Jasa pembersihan gedung.
  14. Keperawatan.

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou

Jenis-Jenis Tokutei Ginou

Tokutei Ginou terbagi menjadi dua jenis, berikut penjelasan lengkapnya:

1. Tokutei Ginou 1

Keterampilan yang dibutuhkan untuk mendapatkan visa jenis ini adalah lulus ujian skill dan bahasa level menengah. Masa izin tinggal di Jepang hanya berlaku sampai 5 tahun. Selain itu, pekerja dengan visa ini tidak boleh membawa keluarga untuk ikut tinggal di Jepang. Pekerja dapat pindah tempat kerja di perusahaan lain di Jepang.

2. Tokutei Ginou 2

Keterampilan yang dibutuhkan untuk jenis visa Tokutei Ginou yang kedua adalah lulus ujian kompetensi tingkat ahli dari jenjang designated skill 1. Masa izin tinggal di Jepang dapat kamu perpanjang selama masih bekerja. Selain itu, kamu juga boleh membawa keluarga inti dan dapat berpindah tempat kerja di perusahaan Jepang.

Tingkat Kemampuan Bahasa Jepang yang Diperlukan

Sebagai standar kemampuan bahasa Jepang, Badan Pelayanan Imigrasi menjelaskan bahwa kemampuan untuk melakukan percakapan sehari-hari sampai tingkat yang tidak menghalangi kehidupan sehari-hari akan diperlukan.

Secara lebih detail dijelaskan bahwa para pekerja asing perlu menunjukkan bahwa mereka telah lulus ujian dengan tingkat A2 atau lebih tinggi dalam “Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang”.

Apa itu Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang?

Pertama-tama, Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang adalah kerangka yang ditetapkan sebagai standar yang seragam untuk mengevaluasi kemampuan bahasa Jepang. Ini disusun pada tahun 2021 dengan merujuk pada CEFR.

Di antaranya, yang paling dasar adalah skala tingkat yang menunjukkan tingkat penguasaan bahasa Jepang dari A1 (tahap awal) hingga C2 (tahap mahir) dalam 6 tingkat.

Ujian yang Setara dengan A2
Ujian yang tercakup dalam tingkat A2 atau lebih tinggi dalam “Kerangka Acuan Pengajaran Bahasa Jepang” adalah sebagai berikut.

Nama UjianTingkat Setara dengan A2 atau Lebih TinggiOrganisasi Pelaksana Ujian
JLPTN4 atau lebih tinggiJapan Foundation

Japan Education Exchanges and Services

J.TESTlevel E atau lebih tinggiAssociation for Testing Japanese/J.Test Office
JLCT(Japanese Language Capability Test)JCT4 atau lebih tinggiJLCT Japanese Language Capability Test
STBJ (Standard Test for Business Japanese)BJ4 atau lebih tinggiApplied Japanese Language Education Association
TOPJTingkat Dasar A-4 atau lebih tinggiThe Asian Foundation for International Scholarship Interchange
The Japanese Language NAT-TESTTingkat 4 atau lebih tinggiThe Administration Committee of Senmon Kyouiku Publishing Co.
J-certA2.2 atau lebih tinggiJapan International Human Capital Development Organization
JPT日(Japanese Proficiency Test)370 skor atau lebih tinggiThe JPT Japan Executive Committee

Yang paling terkenal adalah JLPT, yang mungkin telah pernah kamu dengar jika tertarik pada Jepang.

Mereka yang lulus salah satu ujian di tabel di atas akan dianggap telah memenuhi kemampuan bahasa Jepang yang diperlukan untuk mendapatkan status tinggal Tokutei Gino No.1.

Saat mengikuti ujian, harap merujuk ke situs web masing-masing organisasi dan periksa informasi terbaru.

Sumber:
Badan Pelayanan Imigrasi (https://www.moj.go.jp/isa/content/001374132.pdf)
Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi)(https://www.bunka.go.jp/seisaku/bunkashingikai/kokugo/hokoku/pdf/93696301_01.pdf)
Kementerian Kehakiman (https://www.moj.go.jp/isa/content/001370592.pdf)

Pengertian Lulus Bahasa Jepang Tingkat A2 Syarat Tokutei Ginou

Semoga bermanfaat 🙂